21 Mei 2012

Hasil Akhir MotoGP Perancis 20 Mei 2012



Jorge Lorenzo akhirnya mampu menaklukkan sirkuit Le mans Prancis unggul dari Valentino Rossi dari Ducati dan Casey Stoner dari Repsol Honda yang finish di urutan kedua dan ketiga.

Dengan hasil ini Lorenzo kembali mengambil alih pimpinan klasemen yang sebelumnya diraih Casey Stoner.
Berawal dari start nomor empat Lorenzo melaju ke depan meninggalkan lawan-lawannya.


Menguntit dibelakangnya, perseteruan duo Repsol Honda, duo Yamaha Tech3, dan Valentino Rossi baru dimulai. Pedrosa yang mendapatkan posisi pole tumbang lebih dulu dan tersingkir dari ketatnya pertarungan.

Stoner yang sempat ditempel ketat oleh Rossi berhasil menjauh dari grup dan mulai mengejar Lorenzo di posisi awal.

Rossi bersama duo Tech3 yakni Andrea Dovizioso dan Cal Crutchlow. Mereka bertiga sering melakukan aksi saling susul memperebutkan posisi ketiga.

Crutchlow tersungkur terlebih dulu setelah terjatuh pada putaran ke-18 saat hendak memasuki chicane. Pertarungan berlanjut menyisakan Rossi dan Dovizioso. Sayangnya Dovizioso harus menyusul rekannya Crutchlow saat ia kehilangan keseimbangan motornya dan terjatuh pada putaran ke-22.

Rossi perlahan tapi pasti mulai menempel Stoner dan melancarkan tekanan kepada pembalap Australia tersebut. Puncaknya pada putaran terakhir, Rossi berhasil menaklukkan Stoner untuk meraih posisi podium kedua. Ini adalah penampilan terbaik yang berhasil dicapai Rossi sejak bergabung dengan Ducati tahun lalu dengan memperoleh juara dua.

Lorenzo yang melesat berhasil memenangkan lomba dengan selisih 9 detik dari Rossi di posisi kedua. Dibelakang mereka ada Stoner yang tampak kesulitan dengan masalah ban.

Memanfaatkan kesalahan dua pembalap Tech3, Pedrosa mengambil alih posisi keempat. Stefan Bradl dari LCR Honda pun turut mengambil keuntungan akan hal itu untuk berada di posisi lima.

Posisi enam dihuni Nicky Hayden diikuti dua pembalap Tech3 Yamaha yang beruntung masih bisa berada di posisi tujuh dan delapan, masing-masing diwakili oleh Dovizioso dan Crutchlow secara berurutan.

Dua posisi terakhir di sepuluh besar dihuni oleh Hector Barbera dan Alvaro Bautista. Sementara itu, James Elison keluar sebagai pemenang kategori CRT pada balapan kali ini.

Berikut hasil akhir MotoGP Le Mans Prancis :

Jorge Lorenzo Yamaha 49m39.743s
Valentino Rossi Ducati + 9.905s
Casey Stoner Honda + 11.298s
Dani Pedrosa Honda + 29.361s
Stefan Bradl LCR Honda + 32.477s
Nicky Hayden Ducati + 32.842s
Andrea Dovizioso Tech 3 Yamaha + 59.759s
Cal Crutchlow Tech 3 Yamaha + 1m05.152s
Hector Barbera Pramac Ducati + 1m07.846s
Alvaro Bautista Gresini Honda + 1m13.193s
James Ellison Paul Bird Aprilia + 1m26.663s
Mattia Pasini Speed Master Aprilia + 1m27.633s
Aleix Espargaro Aspar Aprilia + 1 lap
Michele Pirro Gresini FTR-Honda + 1 lap
Yonny Hernandez Avintia FTR-Kawasaki + 1 lap
Ben Spies Yamaha + 1 lap
Chris Vermeulen Forward Suter-BMW + 2 laps
Ivan Silva Avintia Inmotec-Kawasaki + 2 laps

Retirements

Danilo Petrucci Ioda-Aprilia 24 laps
Randy de Puniet Aspar Aprilia 22 laps
Karel Abraham Cardion Ducati 11 laps

Video penampilan Valentini Rossi di sirkuit Le Mans Perancis 2012


2012 MotoGP France (Le Mans) Ducati Racing Team Valentino Rossi & Nicky Hayden photo compilation

warta1000

Loading...

0 comments:

Posting Komentar

Komentar tanpa moderasi,dan blog ini Do Follow blog
Silahkan komentar

Download mp3,lirik lagu

online