22 Juni 2011

Bio Paulin siap di Naturalisasi jika di butuhkan



JAYAPURA--MICOM: Pemain belakang Persipura asal Kamerun Bio Paulin Pierre menyatakan siap menjadi pemain naturalisasi jika memang tenaganya dibutuhkan Tim Nasional (Timnas) Indonesia.

"Kalau memang Timnas mau, ya saya siap. Apalagi saya sudah lama berada di Indonesia. Jadi tidak masalah," kata Bio Paulin saat duhubungi melalui telepon seluler dari Jayapura, Rabu (22/6).

Menurut dia, keinginannya untuk menjadi pemain naturalisasi bukan karena ada paksaan atau hal tertentu, namun murni karena ingin membantu Timnas Indonesia untuk berprestasi baik di tingkat asia maupun dunia.

"Tidak ada yang memaksa saya. Ini murni keinginan saya. Apalagi sudah lama main di Indonesia jadi saya menganggap Indonesia adalah rumah saya sendiri. Namun semua itu tentu kembali kepada Badan Tim Nasional," ucap Bio.

Menyinggung soal rekan setimnya di Persipura, Victor Iqbonefo yang saat ini tinggal menunggu keputusan naturalisasinya, ujar Bio, dirinya sangat mendukung penuh keputusan pemain asal Nigeria itu.

"Saya menilai Viktor adalah salah satu pemain asing terbaik yang ada di Indonesia. Jadi sudah sepantasnya ia dinaturalisasi. Ini kesempatan dia untuk membuktikan kemampuannya," ujarnya.

Selain itu, bagi Bio Paulin, Timnas Indonesia juga butuh pemain seperti Viktor Iqbonefo, yang dinilainya, sangat baik dalam duel udara dan jeli membaca setiap serangan lawan.

"Dia sudah membuktikan kulaitasnya di Persipura. Sejak lima tahun bersama Persipura Viktor Iqbonefo telah meraih tiga gelar juara Liga Indonesia. Mungkin dialah satu-satunya pemain asing di Indonesia yang bisa juara tiga kali hanya dengan satu tim saja," kata Bio Paulin. (Ant/wt/X-12)


Media Indonesia - Bio_Paulin_Siap_jadi_Pemain_Naturalisasi

Loading...

0 comments:

Posting Komentar

Komentar tanpa moderasi,dan blog ini Do Follow blog
Silahkan komentar

Download mp3,lirik lagu

online