18 Maret 2011

Ahmad Dhani mendapat kiriman Bom Buku



Teror bom buku masih berlanjut kali ini pemusik Ahmad Dhani yang menjadi korbannya.Sebuah buku berjudul "Yahudi Militan"
Ahmad Dhani menduga dirinya dikirimi paket buku berisi bom karena si pengirim menganggap dirinya sebagai penganut Yahudi. Namun menurut kuasa hukum Dhani, Hermawanto, si pengirim sengaja mencari popularitas karena Dhani tokoh besar.


"Saya kira karena pengancam ini melihat Dhani itu karena tokoh besar, musisi besar, maka ketika seperti itu beritanya juga akan menjadi besar," ujarnya kepada detikhot, Kamis (17/3/2011).


Hermawanto melanjutkan, pihak Dhani tidak akan menanggapi teror tersebut secara berlebihan. Ia akan menyerahkan sepenuhnya proses penyelidikan kepada polisi.


"Dengan karakter Ahmad Dhani, dia adalah orang yang memiliki rasa nasionalisme yang besar. Dia akan serahkan saja ke aparat negara dan tidak akan meminta pengamanan secara pribadi," tambahnya.

Bos Republik Cinta Management itu dikirimi paket buku berjudul 'Yahudi Militan' pada Selasa (15/3/2011) lalu. Namun Dhani baru menyadari kalau kiriman tersebut berisi bom. Kamis (17/3/2011) bom tersebut akhirnya diledakkan Tim Gegana di tanah lapang yang posisinya persis di samping rumah Mulan Jameela.
Sementara itu sang mantan isteri merasa khawatir dengan insiden itu.
"Saya cuma bisa berdoa agar mantan suami dan anak-anak nggak kenapa-kenapa. Karena kan ini bisa berimbas ke mental ya, mudah-mudahan nggak ada lagi teror kayak gini," ujar Maia saat ditemui di kediamannya, Jalan Jati Padang, Pejaten, Jakarta Selatan, Kamis (17/3/2011) malam.

Saat mengetahui studio milik Dhani dikirimi paket bom buku, Maia langsung menelepon. Pelantun 'Pengkhianat Cinta' itu bersyukur ketika tahu keadaan anak-anak dan mantan suaminya baik-bauk saja.

Maia berharap agar Dhani tidak terpancing untuk membalas teror tersebut. Ia menyarankan agar bos Republik Cinta Management itu introspeksi diri danlebih menjaga sikapnya.

"Dengan begini kita harus lebih mawas diri dan mudah-mudahan jadi pelajaran untuk lebih menjaga sikap. Lebih baiklah dalam bersikap," saran Maia.
sumber : detik.com

Loading...

0 comments:

Posting Komentar

Komentar tanpa moderasi,dan blog ini Do Follow blog
Silahkan komentar

Download mp3,lirik lagu

online