Kuningan - Perry N. Somah tampil gemilang saat Bandung FC menjamu Real Mataram. Striker asal Liberia ini mengukir hat-trick dan membawa timnya meraih kemenangan 5-3.
Dalam pertandingan di Stadion Mashoed Wisnusaputra, Kuningan, Sabtu (23/4/2011), Bandung FC membuka skor pada menit ke-25. Memanfaatkan umpan Lee Hendrie, M. Taufan berhasil mengoyak gawang Real Mataram yang dikawal oleh Santoso lewat tendangan dari luar kotak penalti.
Delapan menit kemudian, Somah menggandakan keunggulan Bandung FC. berawal dari umpan Beni Kunkun, tendangan datarnya menaklukkan Santoso untuk kedua kalinya.
Real Mataram berpeluang mencetak gol pada menit ke-36 lewat tendangan penalti. Penalti mereka dapat setelah Fernando Soler dilanggar Nuralim di area terlarang. Namun, eksekusi Soler masih bisa digagalkan oleh Kurnia Sandy.
Bandung FC justru berhasil mencetak gol ketiga pada menit ke-41. Sepakan Asep Mulyana tak bisa diantisipasi oleh Santoso. Skor 3-0 untuk tim tuan rumah bertahan hingga jeda.
Memasuki babak kedua, tim tamu mencoba mengejar ketinggalan. USaha mereka membuahkan hasil pada menit ke-51. Sundulan Eko Wijayanto memaksa Sandy memungut bola dari dalam gawangnya.
Bandung FC unggul 4-1 pada menit ke-59. Umpan Beni Kunkun berhasil dituntaskan oleh Somah untuk menggetarkan gawang Santoso.
Skor berubah menjadi 4-2 dua menit kemudian. Kembali Eko Wijayanto berhasil mencatatkan namanya di papan skor.
Somah mengukir hat-trick pada menit ke-81. Sundulannya membuat bandung FC unggul 5-2.
Real Mataram memperkecil ketinggalan pada menit ke-90. Tendangan bebas di dalam kotak penalti Bandung FC berhasil dimaksimalkan oleh Soler untuk mencetak gol ke-12-nya musim ini.
Kemenangan ini mendongkrak posisi Bandung FC ke peringkat ke-15 klasemen sementara LPI dengan 11 poin dari 14 laga. Sementara Real Mataram satu strip di atasnya dengan 13 poin.
Hasil pertandingan lain:
Tangerang Wolves 2-4 Aceh United
Minangkabau FC 3-1 Cendrawasih Papua
sumber:detiksport
0 comments:
Posting Komentar
Komentar tanpa moderasi,dan blog ini Do Follow blog
Silahkan komentar