03 Juli 2011

Tips mengusir nyamuk dari rumah kita


Lingkungan tropis seperti Indonesia memang menjadi 'rumah' bagi berbagai spesies nyamuk. Tak sedikit nyamuk yang betah tinggal dan bersarang dalam rumah kita. Meski angka kasus penyakit demam berdarah (DBD) tahun 2010 menurun dari tahun sebelumnya, namun penyakit ini selalu hadir dan membahayakan jiwa. Bersama Ikatan Arsitek Indonesia (IAI), Baygon anti nyamuk bakar memiliki trik untuk membuat nyamuk tak senang tinggal di lingkungan kita.

Ada 6 cara yang menjadi langkah untuk program 'Rumahku Bebas Nyamuk Maksimal' yaitu:

1. Maksimalkan sirkulasi udara dan cahaya. Pastikan rumah menerima sinar matahari dengan baik dan tidak pengap.

2. Maksimalkan tanpa genangan air. Beri lubang pada pot tanaman agar tidak terdapat genangan, daur ulang barang bekas, ban atau benda yang bisa menampung air.

3. Maksimalkan bersihkan rumah dan lingkungan. Rapikan isi rumah dengan tidak menggantung baju sembarangan, rutin bersihkan tempat penampungan air dan kamar mandi.

4. Maksimalkan merawat tanaman. Hindari/pangkas daun tanaman yang terlalu rimbun dan padat, pelihara tanaman seperti lavender, akar wangi, geranium dan selasih yang dibenci nyamuk.

5. Maksimalkan pasang kelambu/kasa nyamuk. Pastikan lapisan kelambu menutupi tempat tidur menyeluruh.

6. Maksimalkan anti nyamuk. Tempatkan obat nyamuk pada ruang yang sirkulasi cukup. Letakkan searah dengan aliran udara, diletakkan pada bawah tempat tidur



sumber:http://woman.kapanlagi.com/kesehatan/8827-bikin-rumah-bebas-nyamuk.html

Loading...

2 comments:

Benar tuh kita harus sesering mungkin merapikan isi rumah dengan tidak menggantung baju sembarangan, karena ini bisa menjadi tempat tinggal bagi si nyamuk.

banyak cara mengusir nyamuk dari rumah, salah satunya adalah mencegah nyamuk tinggal dirumah kita dan cara ini bisa dilakukan dengan tidak menggantung baju kita dengan sembarangan.

Posting Komentar

Komentar tanpa moderasi,dan blog ini Do Follow blog
Silahkan komentar

Download mp3,lirik lagu

online