03 Agustus 2009

DUA SUPER VOLCANO INDONESIA

Gunung berapi di indonesia merupakan ancaman ancaman yang sangat besar ,wajar saja karena Indonesia mempunyai gunung berapi terbanyak di dunia.Tidak kurang dari 500 buah gunung api yang ada di Indonesia 129 di antaranya tergolong gunung api yang masih aktif dan 70 diantaranya sering meletus.Letusan gunung berapi biasanya disertai semburan benda padat , cair dan gas biasanya menimbulkan efek merusak bagi lingkungan sekitarnya dan sering menimbulkan korban jiwa dan harta benda.Bahaya gunung berapi bisa di bagi dua kategori yakni bahaya primer dan bahaya sekunder.Bahaya primer/langsung merupakan bahaya yang langsung dapat dirasakan pada saat terjadi letusan yaitu aliran lava pijar ,awan panas,hujan abu,serta lontaran material pijar,bisa juga hembusan gas beracun.

Letusan gunung krakatau dianggap mempunyai letusan terdahsyat padahal itu belum ada apa-apanya jika di banding dengan letusan super Volcano.Super Volcano adalah gunung aktif yang dapat dikategorikan gunung besar.Di Indonesia terdapat dua gunung super Volcano yang mungkin tidak tercatat dalam sejarah namun terekam dalam jejak-jejak geologis yang bisa di telusuri asal muasalnya.
Gunung Toba merupakan salah satu super volcano di Sumatera Utara meletus terakhir 74.000 tahun yang lalu yang kini hanya tinggal sebuah danau terbesar di Indonesia yang merupakan bekas kaldera terbesar di dunia.
Bukti ilmiah menyatakan tahun 1939 geolog Belanda Van Bemmelen melaporkan Danau Toba yang panjangnya mencapai 100km dengan lebar 30km di kelilingi batu apung peninggalan dari letusan .Karena itu Van Bemmelen menyimpulkan Toba adalah gunung api .Akhir-akhir ini para ilmuwan menemukan debu RHyolit yang seusia dengan bebatuan Toba di Malaysia,bahkan sejauh 3.000 km ke utara hingga India tengah.Beberapa ahli kelautan pun melaporkan telah menemukan jejak -jejak batuan Toba di Samudera Hindia dan Teluk Bengali.Para peneliti awal Van Bemmelen juga Aldiss & Ghazali (1984) telah menduga Toba tercipta lewat sebuah letusan maha dahsyat namun peneliti lain Vestapen (1961)Yokoyama dan Hehanusa(1981)serta Nishimura(1984)menduga kaldera itu tercipta lewat beberapa kali letusan.Peneliti paling baru Knight dan sejawatnya (1986) serta Chesner dan Rose(1991) memberikan perkiraan lebih detail,kaldera Toba tercipta lewat 3x letusan dahsyat.
Penelitian toba belum berakhir hingga kini Salah satu peneliti Toba adalah Fauzi asal Indonesia Seismolog dari BMG.
Super volcano yang lain adalah Gunung Tambora di Nusa Tenggara Barat.Gunung Tambora memiliki letusan terdahsyat sepanjang sejarah manusia modern.Pada tanggal 10 April 1815 meletus dengan sangat hebat hingga mangakibatkan tewasnya117.000 orang dari tiga kerajaan yakni Tambora,Pekar danSanggar.Letusan yang dahsyat juga menimbulkan tsunami  sepanjang pantai sejauh 1200km tinggi 1-4 meter ,di Maluku tsunami hingga 2 meter.

Pada tahun1816  akibat letusan itu suhu permukaan bumi menurun menyebabkan pendinginan global.Perubahan cuaca yang dratis ini menimbulkan wabah penyakit dan kelaparan akibat gagal panen di seluruh dunia.Letusan gunung Tambora paling tidak berdaya empat kali letusan gunung Krakatau pada tahun1883.Pda saat terjadi letusan terdapat beberapa orang Belanda yang berada di surabaya mencatat dalam buku hariannya mengaku mendengar letusan itu dan juga beberapa orang di Australia bagian barat laut ,mereka mengiraitu hanyalah suara gemuruh guntur yang menggelegar  karena tiba-tiba muncul awan mendungyang membuat redup sinar matahri.Namun mereka tidak yakin karena yang mereka yakini awan adalah debu vulkanis  dan asap.
Pada saat gunung Tambora meletus daerah radius kurang lebih 600 km dari gunung Tambora gelap gulita sepanjang hari hampir seminggu lamanya ,letusan terdengar  melebihi jarak 2.000 km dan suhu bumi menurun hingga beberapa derajat  yang mengakibatkan bumi menjadi dingin akibat dari terhalangnya sinar matahri oleh debu vulkanis selama beberapa bulan .daerah Eropa dan Amerika Utara  mengalami musim dingin yang panjang ,sedangkan Australia dan daerah Afrika selatan turun salju  pada saat musim panas.Bahkan di Eropa selam setah
un lebihmatahari tidak menyinari dengan maksimal dan dikenal dunia dengan istilah "A YEAR WITHOUT SUMMER"yang menyebabkan ribuan orang di Eropa kelaparan,kedinginan dan jatuh korban hingga 5000 orang lebih.Benar-benar dahsyat super volcano kita maka waspadalah terhadap gunung berapi di Indonesia tanah air kita.

Loading...

2 comments:

Nice article for my reference about volcano in the world...best regard.

Luar biasa dahsyat letusan dua gunung legendaris di dunia ini..

Posting Komentar

Komentar tanpa moderasi,dan blog ini Do Follow blog
Silahkan komentar

Download mp3,lirik lagu

online